DAERAH

Bangun Kebersamaan di Tingkat Desa, PT Anindya Wiraputra Konsult Gaungkan Semangat Nasionalisme Lewat Lomba HUT RI

ANOATIMES.COM, KENDARI – PT Anindya Wiraputra Konsult Cabang Kendari tak hanya sibuk dalam aktivitas profesional sebagai perusahaan konsultan, namun juga aktif mendorong nilai-nilai kebangsaan melalui pendekatan sosial kemasyarakatan. Menyambut HUT ke-80 Republik Indonesia, perusahaan ini menginisiasi kegiatan lomba yang melibatkan masyarakat Desa Onewila, Kabupaten Konawe Selatan.

Berbeda dari kegiatan perayaan pada umumnya, PT Anindya Wiraputra Konsult menjadikan perayaan ini sebagai momen untuk memperkuat ikatan sosial, memupuk semangat gotong royong, serta menanamkan kembali makna kemerdekaan, terutama kepada generasi muda.

“Kami menyadari bahwa kemerdekaan tidak hanya dirayakan di kota-kota besar, tapi juga harus dirasakan hingga ke pelosok desa. Inilah bentuk komitmen kami mendekatkan nilai-nilai kebangsaan dengan masyarakat,” ungkap Kepala Cabang PT Anindya Wiraputra Konsult Kendari, Soesanto Eko Wardojo, Rabu (6/8/2025).

Mengangkat tema nasional “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, sejumlah perlombaan khas rakyat seperti cerdas cermat, estafet sarung, pesan berantai, dan lomba 5R akan digelar pada 17 Agustus 2025 mendatang.

Menurut Soesanto, lomba-lomba tersebut bukan sekadar ajang hiburan, melainkan sarana untuk membangun komunikasi antarmasyarakat dan mempererat silaturahmi lintas usia.

“Kami berharap semangat nasionalisme tidak hanya berhenti di seremoni tahunan, tetapi benar-benar tertanam di kehidupan sehari-hari masyarakat,” ujarnya.

Sebagai bentuk apresiasi, perusahaan juga menyiapkan hadiah uang tunai mulai dari Rp150 ribu hingga Rp1,5 juta bagi para pemenang, baik individu maupun kelompok.

Langkah ini diapresiasi oleh warga setempat sebagai bentuk kehadiran nyata pihak swasta dalam membangun nilai sosial di tingkat desa.

Dengan kolaborasi antara perusahaan dan masyarakat, semangat kemerdekaan di Desa Onewila diharapkan bisa menjadi contoh bagaimana sektor swasta dapat berkontribusi langsung dalam pembangunan karakter bangsa.

“Perayaan HUT RI bukan hanya milik pemerintah. Ini milik kita semua. Semangat gotong royong dan cinta tanah air harus kita rawat bersama,” tutup Soesanto.

Laporan : Ki

POPULER

Tanpa kebebasan, pers bukan apa-apa. Tanpa pers, masyarakat tidak tahu apa-apa.

Mari bersama-sama membangun pemahaman yang lebih baik tentang dunia di sekitar kita..

Copyright © 2024 headlinetoday.news

To Top